Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pemerintah Terus Berupaya Memberantas Judi Online dan Pinjol Ilegal

Sabtu, 18 Mei 2024 – 21:41 WIB
Pemerintah Terus Berupaya Memberantas Judi Online dan Pinjol Ilegal - JPNN.COM
Diskusi daring bertajuk "Literasi Keuangan Digital: Jangan Terjerat Judi Online dan Pinjol Ilegal". Foto: supplied

"Peningkatan ini seiring upaya pemerintah untuk melakukan pencegahan dan pemblokiran. Upaya ini tidak hanya pada situs saja, tetapi, juga terhadap rekening. Di mana ada 800 rekening yang dilaporkan masyarakat dan kita teruskan ke pihak perbankan (untuk diblokir)," ungkapnya.

"Juga ada 5.064 rekening menurut data OJK yang telah diblokir, yaitu rekening-rekening yang bukan hak perbankan," papar Staf ahli Menteri bidang Ekonomi, Sosial, dan Budaya Kemenkominfo sejak Mei 2023 ini.

Tetapi semuanya ini belum cukup untuk mencegah judi online. Apalagi sekarang judi online ini banyak nempel di game-game resmi. Robot-robot judi online ini disebarkan ke berbagai game, bahkan ada yang menempel di situs sekolah.

Lanjut Wijaya, upaya pemblokiran terus dilakukan pemerintah pada 2017-16 Juli 2024 mencapai 842.734 konten, tetapi, pada periode 17 Juli 2023 hingga 16 April 2024 meningkat pesat menjadi 1.596.950 konten yang diblokir pemerintah.

"Inilah yang harus kita sama-sama isi, sama-sama perangi. Bukan hanya oleh pemerintah saja, atau dibantu oleh komunitas saja, tetapi dibantu oleh kawan-kawan gen Z yang jumlahnya mencapai 47 juta orang," harapnya.

Terkait pinjol, ada lima hal yang menurut Wijaya bisa membantu masyarakat untuk membedakan antara yang legal dengan ilegal, yaitu bunga dan denda, penagihan, syarat pinjaman, pengaduan, akses data pribadi.

Wijaya pun berpesan, apabila sudah terlanjur terjerat pinjol ilegal maka sebaiknya segera melunasi, dan kemudian berhenti meminjam. Lalu segera laporkan ke satgas investigasi atau kepolisian, dan jangan mencari pinjaman baru untuk membayar utang lama.

"Pemerintah telah mendorong untuk menciptakan ruang digital yang sehat dan ini membutuhkan kerja sama dan dukungan teman-teman gen Z. Semua konten negatif bisa kita lawan, dan kita isi juga dengan konten positif," ajaknya.

Dibutuhkan peran gen z dalam memerangi dampak judi online dan pinjol ilegal yang makin meresahkan masyarakat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close