Pendaftaran CPNS 2023 & PPPK Ditunda, BKN Cegah Pelanggaran UU Terulang
Di mana satu meterai digunakan untuk beberapa dokumen berbeda karena penggunaan meterai diatur dalam perundang-undangan, maka dalam penggunaannya perlu diawasi lebih lanjut.
"Penggunaan meterai elektronik telah terintegrasi dengan SSCASN sehingga dinilai lebih siap dibanding tahun sebelumnya. Peruri menyediakan layanan helpdesk yang siap 24 jam sehingga bisa membantu calon peserta dalam menjawab pertanyaannya," kata Suharmen.
Peserta dapat mengunjungi website SSCASN 2023 dalam memantau perkembangan proses seleksi.
BKN memfasilitasi portal ASN Karier di mana di dalamnya terdapat berbagai informasi terkait tugas dan tanggung jawab hingga informasi pendapatan.
Jadwal Tahapan Seleksi CPNS 2023
1. Pengumuman Seleksi 19 September s.d. 3 Oktober 2023
2. Pendaftaran Seleksi 20 September s.d. 9 Oktober 2023
3. Seleksi Administrasi 20 September s.d. 12 Oktober 2023
4. Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi 13 s.d. 16 Oktober 2023