Pendapatan Tiket Busway Tembus Rp 1 M Per Hari
Kamis, 03 Februari 2011 – 09:09 WIB
SELAMA tujuh tahun terakhir, angkutan massal busway mengukir sejarah baru karena mampu mendongkrak pemasukan hingga Rp 1 miliar dalam satu hari. Data tersebut didapatkan dari analisis BLU Transjakarta, kemarin. Pemasukan Rp 1 miliar dari tiket Rp 3.500 per penumpang itu terjadi pada Senin (31/1) lalu. Pada tahun-tahun sebelumnya, jumlah pendapatan busway dari tiket rata-rata mencapai Rp 700 juta hingga Rp 900 juta per hari. Seperti yang terjadi pada liburan tahun baru 2010 lalu. Jumlah penumpang busway tertinggi mendongkrak omset Rp 900 juta per hari.
“Pada Senin (31/1) kemarin memang jumlah pendapatan paling tinggi transjakarta selama ini. Tepatnya Rp 1,018 miliar,” ujar Manager Perencanaan, Operasi dan Tiketing BLU Transjakarta Susilo Dewanto, Rabu (2/2).
Dijelaskan Susilo, besarnya pemasukan dari tiket penumpang tersebut paling besar disumbang dari koridor I Blok M-Kota. Disusul peringkat kedua koridor III Harmoni-Kalideres, koridor V Kampung Melayu-Ancol dan koridor VI Ragunan-Dukuh Atas.
Kemudian peringkat di bawahnya koridor VII Kampung Rambutan-Kampung Melayu, koridor IV Pulogadung-Dukuh Atas dan koridor IX Pinangranti Pluit yang baru diresmikan akhir 2010 lalu. Pemasukan paling bawah disumbang koridor VIII Lebak Bulus-Harmoni dan koridor X Cililitan-Tanjung Priok.
SELAMA tujuh tahun terakhir, angkutan massal busway mengukir sejarah baru karena mampu mendongkrak pemasukan hingga Rp 1 miliar dalam satu hari.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Tiga Ratu Dunia Meriahkan Grand Final Miss Teen Beauty Indonesia dan Indonesian Stars Search 2024
-
Menjelang Perayaan Natal, Discovery Ancol Persembahkan Chrismast Tree Lighting
-
Pertama Kali Bermain Film Horor, Rachel Vennya Ingin Keluar Dari Zona Nyaman
-
Salam Rancage Membuat Olahan Sampah Kertas Menjadi Produk Premium
-
Bentrok Ormas di Pekanbaru, Polda Jatim Buru Seluruh Pelaku | Reaction JPNN
BERITA LAINNYA
- Jabodetabek
Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
Minggu, 03 Juli 2022 – 03:24 WIB - Jabodetabek
Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
Minggu, 03 Juli 2022 – 00:21 WIB - Jabodetabek
Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
Sabtu, 02 Juli 2022 – 17:25 WIB - Jabodetabek
Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS
Sabtu, 02 Juli 2022 – 15:45 WIB
BERITA TERPOPULER
- Humaniora
Tahun Depan, Sebegini Jumlah Guru ASN & Honorer yang Dapat Tunjangan, Lainnya Sabar
Senin, 25 November 2024 – 12:57 WIB - Bisnis
Saham TLKM Anjlok, Telkom Butuh Penyegaran & Strategi Baru
Senin, 25 November 2024 – 12:20 WIB - Musik
Sheila On 7 Akhirnya Mempersembahkan Memori Baik
Senin, 25 November 2024 – 13:35 WIB - Politik
Demi Hal Ini Istri Dokter Rayendra Rela Bayar Puluhan Juta Rupiah ke Oknum Komisioner KPU Kota Bogor
Senin, 25 November 2024 – 11:30 WIB - Pendidikan
Wahai Guru PNS, PPPK & Honorer, Inilah Poin-poin Penting Pidato Mendikdasmen
Senin, 25 November 2024 – 14:54 WIB