Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Penetapan Capres Golkar Dipercepat

Diduga Imbas Manuver PDIP yang Ingin Gaet Tokoh Beringin

Jumat, 30 Januari 2009 – 11:25 WIB
Penetapan Capres Golkar Dipercepat - JPNN.COM
Ilustrasi Golkar. Foto: dok/JPNN.com
Saat Rakernas IV Golkar Oktober 2008, telah diinventarisasi tujuh nama calon kandidat yang akan diusung Golkar sebagai capres/cawapres. Namun, nama-nama yang dijaring tersebut belum ditetapkan oleh DPP, karena masih sebatas hasil penyampaian aspirasi seluruh DPD yang hadir saat itu. DPP malah memutuskan bahwa penetapan capres/cawapres baru dilakukan usai pemilu legislatif.

Tujuh nama itu adalah Jusuf Kalla, Agung Laksono, Aburizal Bakrie, Akbar Tandjung, Fadel Muhammad, Sri Sultan Hamengku Buwono X, dan Surya Paloh. ’’Siapa yang akan dipilih di antara mereka, kita lihat saja,’’ ujar Agung berdiplomasi.

Bagaimana bakal capres Golkar yang diminati partai lain untuk diusung jadi cawapres? Seperti diberitakan, Sri Sultan dan Surya Paloh masuk dalam daftar bakal cawapres PDI Perjuangan. "Tentu, kalau sudah diusung partai lain, tak akan ikut diajukan (Golkar) lagi," ujar ketua DPR tersebut.

Namun, Agung menolak kalau digandengnya dua tokoh Golkar itu merupakan upaya PDIP memecah belah partainya. ’’Saya harap bukan seperti itu (mengadu domba, Red),” tandasnya.

Cepatnya pergerakan politik terkini memaksa DPP Partai Golkar segera menetapkan capresnya. Jika semula parpol warisan Orde Baru itu

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close