Pentingnya Keberagaman dan Keterbukaan di Dunia Usaha
Kamis, 28 Januari 2010 – 21:42 WIB
Hermawan sendiri, yang tampil memandu acara tersebut dengan gaya relatif santai, lengkap dengan senda-guraunya, antara lain menyebutkan bahwa memang untuk saat ini, keberagaman dan keterbukaan sudah menjadi salah satu unsur penting yang diadaptasi oleh berbagai perusahaan khususnya. Dalam arti, bisa dikatakan bahwa perusahaan yang tak memiliki dan menjalankan unsur-unsur tersbut, sudah tak sesuai dengan zamannya lagi.
Acara yang berlangsung sejak sekitar pukul 19.30 WIB itu sendiri, pada bagian awal pasca dibuka oleh Hermawan, juga sempat diisi oleh sesi khusus untuk mengenang salah seorang tokoh yang selama ini juga menjadi bagian penting dari Jakarta CMO Club, maupun dunia bisnis Indonesia pada umumnya. Tokoh itu tak lain adalah almarhum Michael D Ruslim, Presdir PT Astra International Tbk yang belum lama ini meninggal dunia. Selain Hermawan yang mengemukakan kesan pribadinya, Plt Presdir Astra, Prijono Sugiarto, juga sempat didaulat untuk bercerita sejenak soal sosok Ruslim, yang bagi sebagian besar hadirin sendiri telah cukup lama diakrabi. (ito/jpnn)