Pernah Dengar Istilah Belanda Depok? Ini Sejarahnya...
Pribumi Istimewa
Para budak yang sudah merdeka kemudian beranak pinak, berkembang dan membentuk tatanan pemerintahan sendiri; Gemeente Bestuur Depok.
Gemeente Bestuur Depok mulai disusun oleh seorang advocaat dari Batavia, Mr.M.H. Klein pada 1871.
Kemudian, pada 28 Januari 1886 disusunlah Reglement van het Land Depok--semacam undang-undang.
Reglement van het Land Depok mengalami beberapa kali revisi. Pertama tahun 1891, kemudian 14 Januari 1913. Reglement tersebut ditandatangani oleh G. Jonathans sebagai Presiden dan M.F Jonathans sebagai Sekretaris.
Adapun jabatan yang diatur dalam reglement, seorang presiden, seorang sekretaris, seorang bendahara dan dua orang gecomitteerden.
Presiden dipilih berdasarkan pemungutan suara terbanyak setiap 3 tahun sekali. Jadi, jauh sebelum Indonesia menggelar pemilu pertama 1955, orang Depok sudah pemilu untuk memilih presidennya.
Belanda Depok