Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Perusahaan Internasional Lirik Pasar Kartu Pembayaran di Indonesia

Senin, 11 April 2022 – 14:35 WIB
Perusahaan Internasional Lirik Pasar Kartu Pembayaran di Indonesia - JPNN.COM
JCB optimistis terhadap pertumbuhan pasar kartu pembayaran internasional di kawasan Asia Tenggara, khususnya di Indonesia. Foto: ANTARA/HO-JCB

JCB juga mendirikan ASEAN Business Enhancement and Creation Department di Singapura pada Juni 2021 lalu untuk menciptakan kesempatan-kesempatan bisnis baru untuk memperkuat layanannya di kawasan Asia Tenggara.

CB menggunakan citra merek Jepang untuk mengembangkan keanggotaan dan jaringan merchantnya.

"Kami berencana tidak hanya untuk lebih memperkuat konten "Jepang" kami untuk menarik pelanggan kami di Indonesia, tetapi juga untuk menciptakan keunggulan lebih lanjut melalui fungsi ASEAN Business Enchancement and Creation Department," ujar Takumi.

Melalui ASEAN Business Enhancement and Creation Department, JCB dapat berkolaborasi dengan mitra global dan berinvestasi di startup dengan lebih leluasa. Hal itu tidak dapat dilakukan dengan lini bisnis yang sudah ada.

Perusahaan internasional itu juga telah berinvestasi pada Soft Space pada awal Januari lalu untuk memperluas kemitraan di Asia Tenggara,

Takahashi mengatakan investasi sekitar USD 5 juta pada Soft Space memberikan kesempatan kepada JCB mendapat lisensi untuk mengeluarkan kartu dan mengakuisisi merchant di Malaysia.

"Perangkat Tap on Mobile itu pun dalam waktu dekat akan segera tersambung dengan kartu kredit bisnis JCB," tegasnya.

Menyusul kemitraan dengan Soft Space Malaysia, JCB berharap dapat segera beraliansi dengan mitra dan perusahan lain di Indonesia, bahkan Vietnam, Filipina, dan Thailand dalam waktu dekat.

Sebuah merek pembayaran internasional dari Jepang JCB melirik pasar kartu pembayaran internasional di kawasan Asia Tenggara, khususnya di Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close