Perusahaan Tertutup Sulit Diajak Melantai di Bursa
Rabu, 07 September 2016 – 07:44 WIB
Untuk pendanaan ekspansi, perusahaan tertutup lebih memilih menerbitkan obligasi atau berutang di bank yang sifatnya jangka pendek. ’’Kalau mau pendanaan jangka panjang, ya mestinya menjadi emiten,’’ ucap Nunung.
Untuk memacu minat menjadi emiten, BEI telah meluncurkan Pusat Informasi Go Public (PIGP). Animo perusahaan untuk menjadi emiten pun meningkat. Bahkan, ada perusahaan tertutup yang berkonsultasi ke PIGP meski belum memenuhi syarat menjadi perusahaan terbuka. (rin/c5/noe/jos/jpnn)