Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Peter Susanto, Si Jenius Asal Indonesia yang Mengukir Prestasi di Australia

Senin, 26 November 2018 – 12:00 WIB
Peter Susanto, Si Jenius Asal Indonesia yang Mengukir Prestasi di Australia - JPNN.COM

"Dia melihat bahwa perhatian untuk anak-anak aborijin untuk bergerak di bidang olahraga sudah ada, namun di bidang akademik belum banyak. Jadi dia sekarang berusaha mencari sponsor untuk mengumpulkan dana bantuan kepada anak-anak aborijin yang berprestasi," tutur Lenny.

Lenny enggan mengungkapkan berapa ukuran IQ yang dimilki Peter. Namun faktanya, Peter sejauh ini sudah meloncat tiga tahun di masa sekolah, dibandingkan anak-anak seusianya.

Dia duduk di kelas 9 pada usia 11 tahun, padahal rata-rata murid lain di kelas tersebut berusia 14-15 tahun.

Selain Child Genius Australia 2018, Peter juga terlibat dalam beberapa kegiatan lainnya.

Belum lama ini dia mendapat penghargaan tertinggi Kompetisi Matematika Kelas 9 terbaik di Northern Territory.

Selain itu, Peter juga menjadi juara Kelas 9 lomba Australian History Competition (Lomba Sejarah Australia), serta ikut lomba robot junior nasional 2018 dan mendapat tempat kedua di kategori Open Maze.

"Saya menyukai semua pelajaran di sekolah," kata Peter saat ditanya pelajaran favoritnya.

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close