Pilkada di Provinsi-provinsi Besar Jangan Sampai seperti Jakarta
Senin, 08 Mei 2017 – 12:09 WIB
Sekjen DPD Pemuda Muhammadiyah Kota Makassar, Abdul Rahman, menyabut baik acara yang digelar Kemendagri ini.
“Acara seperti ini penting supaya terbangun upaya-upaya preventif, karena bagaimana pun pilkada itu rawan konflik,” ujar Abdul Rahman yang hadir di acara tersebut.
Dikatakan, acara semacam ini juga menjadi ajang bagi aktivis ormas untuk menyamakan persepsi tentang bagaimana berpolitik dan berdemokrasi yang baik dan sehat.
“Kalau semua pihak punya kesadaran yang sama mengenai pentingnya menjaga kondusifitas saat pilkada, maka masyarakat Kota Makassar ini tidak akan gampang tersulit konflik,” pungkasnya. (sam/jpnn)