Polda Kepri Bongkar Bisnis Prostitusi Online di Batam
Rabu, 13 Februari 2019 – 21:49 WIB
"Dari hasil pemeriksaan, tidak ada paksaan. PSKnya yang meminum obat itu atas kemauan sendiri, untuk mencegah kehamilan," ujarnya.
Dhani mengatakan kebanyakan perempuan yang masuk dalam lingkaran prostitusi, akibat adanya permasalahan ekonomi dan gaya hidup. Dia berharap ke depannya, orangtua bisa lebih mengawasi anak-anaknya. Sehingga tidak ada lagi perempuan yang tergiur untuk mendapatkan uang secara instan dengan cara menjual diri.
"Walaupun anaknya sudah dewasa, yah jangan tidak diawasi. Haruslah selalu diawasi. Kalau di luar kota juga selalu diawasi, agar kita dapat meminmalisir hal-hal yang tidak diinginkan," ungkapnya.(jpg)