Polisi Ungkap Asal-usul Narkoba Milik Roy Kiyoshi
jpnn.com, JAKARTA - Satuan Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan resmi menahan Roy Kiyoshi terkait kasus dugaan penyalahgunaan narkoba.
Paranormal tersebut kedapatan membeli obat golongan psikotropika secara daring.
"Iya dia beli secara online (daring)," kata Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Vivick Tjangkung ketika dikonfirmasi, Sabtu (9/5).
Vivick belum merinci lebih jauh pembelian obat golongan psikotropika melalui daring oleh Roy Kiyoshi menggunakan aplikasi perdagangan elektronik (e-commerece) atau melalui cara lain.
Berdasarkan hasil tes urine, Roy Kiyoshi terbukti positif mengandung Benzodiasepine. Selain itu pada saat penggeledahan di kediamannya ditemukan 21 butir obat-obat jenis psikotropika tersebut.
Penyidik telah memiliki dua alat bukti permulaan yang cukup untuk menetapkan status Roy Kiyoshi sebagai tersangka dan dilakukan penahanan.
"Sudah kami tetapkan sebagai tersangka dan sudah ditahan, penahanan mulai Jumat kemarin pukul 16.30 WIB penandatanganan surat penahanan," kata Vivick.
Namun, pengacara Henry Indraguna ?????mengatakan obat-obat dumolid nitrazepan tersebut bisa dibeli lewat e-commerce.