Polres Khusus KEK Mandalika, Irjen Iqbal Optimistis Direstui Mabes Polri
jpnn.com, MATARAM - Kapolda Nusa Tenggara Barat (NTB) Irjen Mohammad Iqbal telah merancang pembentukan Polres Khusus KEK Mandalika, di Kuta, Kabupaten Lombok Tengah.
Irjen Iqbal mengatakan nantinya Polres Khusus KEK Mandalika akan menjalankan kewenangan yang lebih spesifik, khusus dalam pemeliharaan keamanan.
"Tidak dibebani proses lidik dan sidik, agar tetap konsen," kata Iqbal di Mataram, Jumat (3/9).
Mantan Kadiv Humas Mabes Polri itu menyebut rencana pembentukan polres khusus yang setara dengan tugas pokok kepolisian resor skala kabupaten/kota itu bagian dari strategi jangka panjang pengamanan KEK Mandalika.
"Jadi, ini adalah grand strategy," ujar jenderal bintang dua itu.
Menurut Iqbal, Polres Khusus KEK Mandalika dalam tugasnya akan memantau potensi gangguan keamanan yang mungkin terjadi.
"Nantinya apabila ada kejadian, tindakan pertama oleh polres kawasan itu, kemudian untuk langkah selanjutnya diserahkan ke (Polres) Lombok Tengah," tuturnya.
Guna mendukung rancangan itu, Irjen Iqbal lebih dahulu akan membenahi tipologi Polres Lombok Tengah yang naik satu tingkat setara polres kota di bawah perwira dengan pangkat komisaris besar (kombes) polisi.