Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pusat Perbelanjaan Dibuka, Saham LPKR Langsung Naik

Selasa, 16 Juni 2020 – 07:06 WIB
Pusat Perbelanjaan Dibuka, Saham LPKR Langsung Naik - JPNN.COM
Aktivitas pengunjung di Lippo Mall Puri yang buka kembali saat penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) transisi, Jakarta, Senin (15/6). Foto: Ricardo/JPNN.com

Kemudian, kapasitas akan dimonitor setiap saat dengan teknologi komputerisasi. Kata John, Mall Lippo semaksimal mungkin mengurangi kontak fisik dan sentuh seperti dengan mengupayakan uang elektronik.

Adapun untuk tenant seperti bioskop, tempat bermain anak, pusat kebugaran, spa & reflexology, bar/lounge, klinik kecantikan, salon & barbershop, dan waxing belum beroperasi dan menunggu keputusan lebih lanjut dari pemerintah.

Selama masa penutupan mall dalam 3 bulan terakhir, pendapatan perusahaan mengalami fluktuasi akibat operasional berhenti mengikuti ketentuan pemerintah terkait aturan PSBB.

Namun demikian masih banyak tenant yang bertahan akan kembali membuka usaha.

John berharap, pengunjung dapat melakukan aktifitas di dalam mall dengan tetap mengikuti prosedur protokol kesehatan.

Lippo Malls juga akan melakukan pengawasan secara ketat agar pengunjung menjalankan tahapan prosedur dengan baik.

Lippo Malls melakukan persiapan secara detail pada setiap mal yang dikelolanya menjelang pembukaan kembali. Hal itu mencakup pembersihan secara berkala agar area mal higienis.

“Aspek kesehatan menjadi prioritas kami, Lippo Group komitmen mendukung pemerintah dalam memutus mata rantai Covid-19,” tegas John.

Analis Oso Sekuritas Sukarno Alatas menilai LPKR yang memiliki bisnis inti di sektor properti dan juga kesehatan akan memiliki kinerja positif dalam jangka panjang.

Pembukaan pusat perbelanjaan berdampak pada naiknya harga saham PT Lippo Karawaci Tbk atau LPKR.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close