Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Rakernas II Sahabat Ganjar Rancang Cara Menghimpun Suara Milenial

Senin, 12 Juni 2023 – 18:26 WIB
Rakernas II Sahabat Ganjar Rancang Cara Menghimpun Suara Milenial - JPNN.COM
Rakernas II Sahabat Ganjar merancang sejumlah cara pendekatan kepada generasi Z dirancang lewat kegiatan-kegiatan kreatif dan inovatif. Foto: Dok Saga

Adapun Aplikasi tersebut adalah "Galang Dukungan" yang merupakan pembaharuan dari aplikasi yang pernah diluncurkan sebelumnya. Pada aplikasi tersebut bisa mengakses jumlah dukungan relawan yang masuk dari berbagai kota-kota yang sudah dilaksanakan kegiatan oleh Sahabat Ganjar.

Selain Fahlesa, DPW yang hadir pada Rakernas kali ini sudah menyiapkan beberapa strategi untuk lebih mendekatkan diri pada Generasi Z.

Ketua DPW Gorontalo Frangky Uduala juga telah menyiapkan strategi khusus untuk lebih menarik hati masyarakat didaerahnya yang mayoritas merupakan masyarakat transmigrasi.

"Kami ingin membuat satu kegiatan yang mampu menghimpun dari berbagai suku yang ada di Gorontalo dengan mengadakan pameran dan pentas seni untuk mengenalkan budaya dan suku dari Gorontalo itu sendiri," ucap Frangky.

Di sisi lain, Ketua DPW Jawa Barat Sahabat Ganjar Kamila mengaku makin bersemangat dan mengajak para DPC wilayahnya untuk semakin aktif mensosialisasikan Ganjar Pranowo agar menang pada Pilpres 2024.

"Seperti yang diucapkan Pak Ganjar, Jawa Barat merupakan titik yang menjadi PR untuk kami. Saya siap untuk lebih semangat dan berjuang serta menjangkau Gen Z dengan melaksanakan kegiatan-kegiatan Inovatif agar Pak Ganjar semakin dikenal oleh masyarakat Jawa Barat," tegas Kamila.

Ketua DPW Jawa Timur selaku tuan rumah rakernas Bambang Waluyo menyatakan pemberdayaan UMKM menjadi nilai tambah untuk mendongkrak elektabilitas Ganjar Pranowo.

"Apa yang sudah kita laksanakan dan perjuangkan sejalan dengan perjuangan yang dilaksanakan oleh Pak Ganjar Pranowo. Kita di Jawa Timur, selalu mengembangkan sektor UMKM," tutur Bambang.(mcr10/jpnn)

Rakernas II Sahabat Ganjar merancang sejumlah cara pendekatan kepada generasi Z dirancang lewat kegiatan-kegiatan kreatif dan inovatif.

Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close