Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Remaja Tenggelam di Danau Rana Kulan Ditemukan Sudah Meninggal Dunia

Senin, 19 Juni 2023 – 15:03 WIB
Remaja Tenggelam di Danau Rana Kulan Ditemukan Sudah Meninggal Dunia - JPNN.COM
Tim SAR Gabungan melakukan pencarian remaja yang tenggelam di Danau Rana Kulan, Desa Rana Kulan, Elar, Manggarai Timur, NTT, Senin (19/6/2023). (ANTARA/HO-Basarnas Maumere)

jpnn.com - LEWOLABA - Seorang remaja bernama Arsenius Rusman (18) yang tenggelam di Danau Rana Kulan, Desa Rana Kulan, Elar, Manggarai Timur, Nusa Tenggara Timur ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.

Korban dari Kelurahan Golo Wangkung, Kecamatan Congkar, itu ditemukan meninggal oleh Tim SAR Gabungan pada pukul 10.30 WITA, Senin (19/6).

"Pukul 10.30 WITA, korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia," kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Maumere Mexianus Bekabel dari Maumere, Kabupaten Sikka, Senin (19/6).

Sebelumnya, korban bersama keluarga dan teman-temannya tiba di danau tersebut untuk berwisata.

Namun, saat berenang, korban kelelahan sehingga temannya tidak mampu menjangkau keberadaannya.

MExianus menjelaskan pihaknya menerima informasi korban tenggelam pada Minggu (18/6) pukul 11.00 WITA.

Lalu, pihaknya mengerahkan Tim SAR Gabungan melakukan pencarian terhadap korban.

Pada pencarian hari pertama, Tim SAR Gabungan belum berhasil menemukan korban.

Remaja yang tenggelam di Danau Rana Kulan, Manggarai Timur, NTT, ditemukan sudah dalam kondisi meninggal dunia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close