Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Rokok SKT Susut, Cukai Tetap Oke

Sabtu, 11 Oktober 2014 – 10:05 WIB
Rokok SKT Susut, Cukai Tetap Oke - JPNN.COM
Menurut Susiwijono, berdasar pemesanan pita cukai, pangsa pasar rokok di Indonesia memang menunjukkan pergeseran signifikan. Pada 2004, pangsa SKT mencapai 36,5 persen, sigaret keretek mesin (SKM) 55,8 persen, dan sigaret putih mesin (SPM) 7,7 persen.

Nah, pada 2013, porsi SKT merosot tinggal 26,6 persen, SKM naik menjadi 67,3 persen, dan SPM turun tipis menjadi 6,1 persen. Tahun ini pangsanya kembali bergeser menjadi SKT 22,3 persen, SKM naik menjadi 71,2 persen, dan SPM naik tipis ke 6,5 persen. ''Kalau trennya berlanjut, industri SKT memang akan semakin berat,'' ucapnya.

Sebelumnya, Ketua Forum Masyarakat Industri Rokok Indonesia (Formasi) Heri Susianto menyatakan, penutupan dua pabrik rokok milik HM Sampoerna itu hanya gambaran kecil dari suramnya industri rokok SKT. 

Pemerintah bukannya tidak menyadari hal itu. Menurut Wakil Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro, dalam penentuan tarif cukai rokok, pemerintah mempertimbangkan tiga dimensi. Yakni, dimensi rokok sebagai salah satu sumber penerimaan negara, dimensi industri rokok sebagai penyerap tenaga kerja, dan dimensi kesehatan. (owi/c4/oki) 

 

JAKARTA - Gelombang pemutusan hubungan kerja (PHK) maupun pensiun dini pada industri rokok jenis sigaret keretek tangan (SKT) diyakini tidak

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close