Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Rubicon Mario Dandy Enggak Ada Peminatnya, Prabowo: Harganya Diturunkan

Selasa, 14 Mei 2024 – 21:09 WIB
Rubicon Mario Dandy Enggak Ada Peminatnya, Prabowo: Harganya Diturunkan - JPNN.COM
Mobil mewah milik Mario Dandy Satriyo tidak laku terjual dalam pelelangan yang digelar Kejaksaan Negeri (Kejari). Foto: Tangkapan layat Twitter

Uang hasil lelang tersebut akan diserahkan kepada korban penganiayaan secara utuh.

"Mudah-mudahan harga itu bisa terlelang dengan baik dan hasilnya kami serahkan ke korban semuanya. Nanti hasil lelangnya kami update hari Senin," katanya.

Dia melanjutkan warga atau masyarakat yang akan mengikuti lelang silakan mendaftarkan diri melalui ke Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Jakarta IV.

Kejari Jakarta Selatan (Jaksel) sudah mengumumkan kembali melelang mobil Rubicon milik Mario Dandy pada Rabu (8/5) lalu.

Pada pengumuman tersebut mobil mewah itu dilelang dengan harga limit Rp 700 juta dan tidak dilengkapi Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB).

Selain itu untuk kelengkapan yang ada, yaitu kunci dan juga Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK).

Ia memastikan bahwa kondisi mobil terawat dan layak untuk dibandrol dengan harga tersebut. Dia berharap mobil Rubicon cepat laku dan hasilnya akan diserahkan semua kepada korban penganiayaan pada kasus tersebut, yakni David Ozora. (antara/jpnn)


Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan menurunkan batas minimal lelang mobil Rubicon milik Mario Dandy.

Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close