Satpol PP Janji Netral Tertibkan Atribut Cagub
Jumat, 01 Juni 2012 – 13:26 WIB
PERINGATAN keras bagi para tim sukses dan penggembira Pemilukada Jakarta yang memasang atribut jagonya di sembarang tempat. Semua atribut pemilukada yang terpasang sembarangan akan dicopot. Kepala Satpol PP Jakarta Effendi Anas memastikan, pencopotan atribut dilakukan pasukannya untuk menjaga ketertiban umum di ibu kota. “Kami sudah menertibkan 10 ribuan atribut dan masih akan berlanjut terus di enam wilayah Jakarta,” kata Effan, sapaan Effendi Anas.
Menurutnya, penertiban dilakukan pada kawasan dan titik-titik yang memang terlarang oleh perda menjadi tempat pemasangan atribut pemilukada dan semacamnya. Mantan Walikota Jakarta Utara ini mengakui, dari penertiban yang sudah dilakukan, tidak sedikit atribut pemilukada dari para cagub-cawagub berada di daerah terlarang.
Effan menyebut, jalan protokol adalah salah satu kawasan yang harus bersih. Dari hasil penertiban selama ini, atribut dalam bentuk baliho dan poster menduduki peringkat pertama yang melanggar aturan. “Sampai saat ini kami merujuk aturan perda tentang kawasan dan titik yang tidak boleh dipasangi atribut,” katanya.
PERINGATAN keras bagi para tim sukses dan penggembira Pemilukada Jakarta yang memasang atribut jagonya di sembarang tempat. Semua atribut pemilukada
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Jabodetabek
Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
Minggu, 03 Juli 2022 – 03:24 WIB - Jabodetabek
Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
Minggu, 03 Juli 2022 – 00:21 WIB - Jabodetabek
Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
Sabtu, 02 Juli 2022 – 17:25 WIB - Jabodetabek
Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS
Sabtu, 02 Juli 2022 – 15:45 WIB
BERITA TERPOPULER
- Pilkada
Bawaslu Sleman Tangani Praktik Politik Uang Oleh Tim Paslon Nomor Urut 01
Minggu, 24 November 2024 – 16:22 WIB - Bulutangkis
Live Streaming Final China Masters 2024 Jojo Vs Antonsen, Sekarang!
Minggu, 24 November 2024 – 16:17 WIB - Bulutangkis
Final China Masters 2024 Dibuka dengan Dramatis, 93 Menit
Minggu, 24 November 2024 – 14:32 WIB - Jabar Terkini
BPBD: 2.014 Rumah Terendam, 12.250 Kepala Keluarga Terdampak Banjir di Kabupaten Bandung
Minggu, 24 November 2024 – 14:30 WIB - Politik
Hasto Mendengar Informasi Bakal Dijadikan Tersangka di Kasus Absurd
Minggu, 24 November 2024 – 13:37 WIB