Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Saya Sudah Melihat Jasad Itu, Bukan Roni

Senin, 06 Maret 2017 – 00:07 WIB
Saya Sudah Melihat Jasad Itu, Bukan Roni - JPNN.COM
Rajab, korban selamat yang anaknya belum ditemukan usai dihantam longsor di jalan lintas Sumbar-Riau, Jumat (3/3) pagi. Foto: Arfidel Ilham/Padang Ekspres/JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com - Rajab berhasil selamat dari longsor yang menimbun sejumlah kendaraan di Jalan Lintas Sumbar-Riau, persisnya di Kelokpatai, Nagari Kotoalam, Kecamatan Pangkalan Kotobaru, Limapuluh Kota, Sumbar, Jumat (3/3) pagi.

Namun, pria berusia 56 tahun ini masih resah karena sang anak, Roni Emrizal, yang pergi bersamanya belum juga ditemukan.

Arfidel Ilham - Pangkalan Koto Baru

Rajab berhasil keluar dari truk Colt Diesel miliknya yang hampir terkubur material longsor di Kelokpatai, jalan Lintas Sumbar-Riau, Jumat (3/3) pagi.

Tubuh Rajab terlihat menggigil dan wajahnya pucat saat berjalan menuju mobil ambulans untuk mendapatkan pertolongan medis.

Pria yang berprofesi sebagai pedagang ini bercerita, dia berangkat dari Sungaigaringgiang, Kabupaten Padangpariaman bersama sopir dan anaknya, Roni Emrizal, 26.

Kendaraan yang membawa barang dagangan berupa beras dan kelapa itu, terjebak macet akibat longsor yang terjadi di Kelokpatai.

Bersama puluhan kendaraan lainnya, mobil Rajab, berada di bagian jurang sisi kanan jalan lintas Sumbar-Riau.

Rajab berhasil selamat dari longsor yang menimbun sejumlah kendaraan di Jalan Lintas Sumbar-Riau, persisnya di Kelokpatai, Nagari Kotoalam, Kecamatan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close