Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

SBY Bakal Pantau Langsung Arus Mudik

Sabtu, 03 Agustus 2013 – 07:07 WIB
SBY Bakal Pantau Langsung Arus Mudik - JPNN.COM

jpnn.com - JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyatakan bahwa dirinya akan memantau langsung kesiapan dan pelayanan di jalur mudik. Rencananya, SBY turun ke lapangan pada Senin pekan depan (5/8).

Namun, dia tidak memerinci area jalur mudik yang akan ditinjau. "Untuk diketahui, Senin saya akan cek lapangan. Objek yang saya lihat langsung nanti. Sekarang ini kita harus betul-betul final check,'' tegas SBY saat membuka sidang kabinet di kantornya, Jumat (2/8).

Sementara itu, Menteri Perhubungan E.E. Mangindaan menuturkan, pemerintah berterima kasih dan mengapresiasi penyelenggaraan mudik gratis yang dilaksanakan pihak swasta. "Hal itu merupakan kegiatan sosial yang sangat baik guna membantu saudara-saudara kita yang sedang mudik. Selaku koordinator mudik Lebaran, kami ucapkan terima kasih sudah melaksanakan mudik gratis," ungkapnya.

Dia menambahkan, mudik ke kampung halaman sudah merupakan tradisi di Indonesia setiap tahun. Karena itu, diperlukan kesiapan sarana dan prasarana transportasi yang baik guna menunjang kegiatan tersebut.

"Saking banyaknya yang mudik, pelaku sektor transportasi harus sibuk menyiapkan sarana dan prasarana. Yang disewa untuk mudik gratis ini aja ribuan bus," ungkapnya. (bil/ken/wir/c5/kim)

 

JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyatakan bahwa dirinya akan memantau langsung kesiapan dan pelayanan di jalur mudik. Rencananya,

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close