Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

SBY: Biaya Kuliah Harus Rasional

Rabu, 01 Agustus 2012 – 04:04 WIB
SBY: Biaya Kuliah Harus Rasional - JPNN.COM
JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono meminta tidak ada lagi kenaikan biaya pendidikan pada perguruan tinggi negeri (PTN). Langkah itu untuk mengakomodasi calon mahasiswa yang mempunyai kemampuan akademik bagus namun terkendala biaya.

"Kita berharap SPP tidak terus naik," kata SBY seusai memimpin rapat terbatas bidang pendidikan di kementerian pendidikan dan kebudayaan (kemendikbud), Selasa (31/7). Berdasarkan laporan dari Mendikbud M. Nuh, biaya SPP sudah tidak mengalami kenaikan, bahkan ada yang cenderung turun. "Menurut saya, (biaya SPP) harus rasional," sambungnya.

SBY menjelaskan, pemerintah akan terus memberikan akses bagi siswa berprestasi namun berasal dari keluarga kurang mampu agar bisa melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi. Kebijakan pemberian beasiswa, seperti program bidik misi, akan terus berjalan. "Program seperti itu dilanjutkan dan ditingkatkan jumlahnya," katanya.

Pemerintah, lanjut dia, juga akan terus membuat kebijakan baru untuk mendukung pendidikan bagi siswa berprestasi. "Tentu setelah kita melihat anatominya seperti apa," ujarnya.

JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono meminta tidak ada lagi kenaikan biaya pendidikan pada perguruan tinggi negeri (PTN). Langkah itu untuk

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close