Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Semangat Irlandia Bikin Spanyol Waspada

Kamis, 14 Juni 2012 – 15:51 WIB
Semangat Irlandia Bikin Spanyol Waspada - JPNN.COM
GDANSK - Juara Piala Dunia 2010, Spanyol akan menghadapi tim underdog, Republik Irlandia dalam laga penyisihan grup C, Euro 2012 di Arena Gdansk, Polandia, Jumat (15/6) dini hari nanti. Meski di atas kertas Spanyol lebih unggul, namun pelatih La Furia Roja -julukan Spanyol- tak mau menganggap enteng utusan Britania Raya tersebut.

‘’Saya khawatir tentang semua aspek dari lawan kami. Irlandia punya lebih dari sekedar tantangan. Mereka punya pemain besar, kuat dan (pemain) sayap yang berbahaya. Para penyerang mereka juga banyak. Kami akan mendapatkan kesulitan dalam laga ini seperti yang lainnya, tapi kami harap bisa mengalahkan kesulitan itu,’’ ujar pelatih Spanyol, Vincente del Bosque dalam situs resmi UEFA, Rabu (13/6).

Pekan lalu Spanyol hanya bermain imbang 1-1 melawan Italia. Sementara Irlandia kalah 1-3 dari raksasa Eropa Timur, Kroasia. Karena itulah Del Bosque, berharap skuadnya bisa meraih hasil maksimal dalam laga

nanti. ‘’Kami bisa menang, kalah atau draw karena inilah olahraga,’’ tambahnya.

Di pihak lain pelatih Irlandia, Giovanni Trapattoni mengungkapkan keyakinannya. Meski menghadapi lawan yang tangguh, pria Italia tersebut optimistis bisa mengalahkan Tim Matador, Spanyol. ’’Saya pikir kami bisa menang, kenapa tidak?’’ ujarnya dalam situs yang sama.

GDANSK - Juara Piala Dunia 2010, Spanyol akan menghadapi tim underdog, Republik Irlandia dalam laga penyisihan grup C, Euro 2012 di Arena Gdansk,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News