Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Seri X Dominasi Penjualan BMW

Senin, 14 Mei 2018 – 02:19 WIB
Seri X Dominasi Penjualan BMW - JPNN.COM
All New BMW X3 hadir dengan banyak keunggulan. (Foto: ridho/jpnn)

jpnn.com, JAKARTA - BMW Group Indonesia optimistis All New X3 yang baru diluncurkan April 2018 mampu meraih penjualan positif.

Sambutan konsumen mulai terlihat di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018 bulan lalu.

Vice President Corporate Communication BMW Group Indonesia Jodie O'tania menyatakan, selama sebelas hari pameran IIMS X3 generasi ketiga berhasil memberikan kontribusi SPK (inden) sekitar sepuluh persen dari total SPK yang didapat BMW.

’’Saat IIMS lalu kami berhasil mendapat SPK sekitar 600 unit dan X3 kali pertama dijual ke publik, ya, di IIMS,’’ ujarnya di sela-sela BMW Destination X Bromo Driving Experience 2018 belum lama ini.

Konsumen yang sudah memesan akan mendapatkan unit sekitar Juli–Agustus 2018.

Jodie mengatakan, momen cuti bersama Idulfitri yang cukup panjang akan sedikit berpengaruh pada produksi mobil BMW yang dirakit di Indonesia.

Namun, untuk All New X3, pengiriman ke konsumen tetap sesuai jadwal, sekitar paling lambat Agustus.

Menurut Jodie, penjualan seri X di Indonesia sejauh ini cukup baik.

BMW Group Indonesia optimistis All New X3 yang baru diluncurkan April 2018 mampu meraih penjualan positif.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close