Sindikat Rampok Serbu Minimarket Ibukota
Sepekan Sikat Lima Toko, Pelaku Belum TertangkapRabu, 11 Januari 2012 – 01:50 WIB
JAKARTA---Aksi perampokan terhadap minimarket 24 jam di Jakarta dan sekitarnya makin sering terjadi. Setidaknya, ada enam kasus dalam sebulan terakhir. Mabes Polri mengimbau pengelola toko menambah petugas keamanan sekaligus memasang kamera pengintai.
"Juga, sebaiknya berkoordinasi dengan polisi sektor setempat secara rutin," kata Kepala Bagian Penerangan Umum Mabes Polri Kombes Boy Rafli Amar kemarin (10/1).
Perampokan terbaru terjadi pada dini hari kemarin. Perampok menyekap tiga karyawan Alfamart di Jalan Raya Jombang, Pondok Pucung, Pondok Aren, Tangerang Selatan. Mereka tidak hanya menggondol uang Rp 14 juta di dalam brankas, tapi juga susu kotak, rokok, dan kamera pengintai (CCTV) di minimarket tersebut.
Menurut Boy, penanganan perampok di sekitar ibukota tak hanya menjadi tugas Polda Metro Jaya. Jajaran Mabes Polri juga memberi perhatian khusus. "Tim fungsinya melakukan backup penyelidikan dan penyidikan," kata mantan Kanit Negosiasi Densus 88 Polri ini.
JAKARTA---Aksi perampokan terhadap minimarket 24 jam di Jakarta dan sekitarnya makin sering terjadi. Setidaknya, ada enam kasus dalam sebulan terakhir.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Kriminal
Kasus Rudapaksa Gadis Disabilitas: Polisi Periksa Sejumlah Saksi
Rabu, 08 Januari 2025 – 13:33 WIB - Kriminal
Maling Gondol Emas 50 Gram di Mes Karyawan Jakarta Pusat, Polisi Selidiki
Rabu, 08 Januari 2025 – 11:20 WIB - Kriminal
Polsek Bintan Timur Ciduk 2 Pelaku Prostitusi Anak di Bawah Umur
Rabu, 08 Januari 2025 – 06:00 WIB - Kriminal
Misteri Penembakan Pengacara di Bone, Konon Terduga Pelaku Mengerucut
Selasa, 07 Januari 2025 – 20:31 WIB
BERITA TERPOPULER
- Lingkungan
Beraudiensi dengan Menteri LH, Ketum IKA SKMA Bicara Implementasi Ekonomi Hijau
Rabu, 08 Januari 2025 – 10:00 WIB - Humaniora
Kabar Gembira, Saldo Rekening Guru PNS & PPPK Segera Bertambah
Rabu, 08 Januari 2025 – 09:05 WIB - Daerah
Guru Honorer Ini Lolos PPPK tetapi Dibatalkan Pemda, Oalah
Rabu, 08 Januari 2025 – 08:45 WIB - Jateng Terkini
Jadwal KRL Solo-Jogja Hari Ini, Rabu 8 Januari 2025
Rabu, 08 Januari 2025 – 09:37 WIB - Humaniora
Mulai Januari 2025, Pekerja Indonesia Pensiun di Usia 59 Tahun
Rabu, 08 Januari 2025 – 11:07 WIB