Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Suap di Kemenhub, Uang 33 Tas Besar Ditaruh di Rumah Kumuh

Jumat, 25 Agustus 2017 – 05:43 WIB
Suap di Kemenhub, Uang 33 Tas Besar Ditaruh di Rumah Kumuh - JPNN.COM
Penyidik KPK bersama Wakil Ketua KPK Basaria Panjaitan menunjukkan barang bukti berupa uang senilai 20 miliar, Kamis (24/08/2018). FOTO: IMAM HUSEIN/JAWA POS

Menurut sumber Jawa Pos di Kemenhub, Tonny yang sebenarnya memiliki rumah di daerah Bintaro namun lebih sering bermalam di mess tersebut. Jarak dari kantor Kemenhub dengan mess tidak lebih dari enam kilometer.

Menhub Budi Karya Sumadi langsung melakukan konferensi pers terkait kasus yang menimpa anak buahnya. Budi meminta maaf atas OTT yang dialami Tonny.

”Ini akan dijadikan momentum untuk melakukan pembersihan dilingkungan Kementerian Perhubungan,” jelasnya.

Budi mengatakan bahwa pihaknya telah mengirimkan surat kepada KPK dan Presiden Joko Widodo perihal pendampingan hukum yang akan dilakukan kepada Tonny.

Mantan Direktur Utama PT Angkasa Pura II itu juga mengajak agar menjunjung asas praduga tidak bersalah.

”Saya ingin mengajak seluruh pihak untuk menahan diri dan menghargai proses yang tengah dilakukan oleh KPK,” terangnya.

Budi mengaku belum mendapat informasi resmi terkait kasus tangkap tangan. ”Hanya melihat ruangannya disegel,” katanya.

Namun Budi memastikan jika proyek-proyek yang ditangani Ditjen Perhubungan Laut, akan berjalan lancar. Dia berpesan agar seluruh karyawan Ditjen Perhubungan Laut untuk bekerja seperti biasanya.

KPK mengungkap kasus suap di Kementerian Perhubungan (Kemenhub) yang nilainya fantastis, Rp 20 miliar.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA