Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Teroris Nyambi Jual Makaroni Dibekuk di Riau

Kamis, 14 Maret 2019 – 15:01 WIB
Teroris Nyambi Jual Makaroni Dibekuk di Riau - JPNN.COM
Personel Densus 88 Antiteror. Foto: JPG/dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Tim tindak dari Detasemen Khusus 88 Antiteror Polri kembali melakukan operasi penangkapan terhadap teroris. Kali ini, teroris berinisial RG alias Riky alias Abu Riky ditangkap di Kelurahan Bagan Kota, Kabupaten Rokan Hilir, Riau, Kamis (14/3) pagi.

BACA JUGA : Mati Ditembak, Teroris Poso Anak Buah Ali Kalora Jago Pakai M-16

Karopenmas Divhumas Polri Brigjen Dedi Prasetyo mengatakan, teroris itu kesehariannya berjualan makaroni:

"Pelaku ditangkap di Rokan Hilir, Riau pada sekitar pukul 08.25 WIB tadi oleh tim Densus 88 AT Polri di-back up Brimob Polda Riau dan Polres Rohil.

Pekerjaan yang bersangkutan wiraswasta atau penjual makaroni," ujar Dedi kepada wartawan, Kamis.

BACA JUGA : Polisi Temukan 300 Kg Bahan Peledak di Rumah Terduga Teroris Sibolga

Mantan Wakapolda Kalimantan Tengah ini menambahkan, pelaku ditangkap ketika hendak membeli sarapan di Jalan Utama Kelurahan Bagan Kota.

Setelah ditangkap, tim densus menggeledah rumah Riky di Jalan Pratomo, Kelurahan Bagan Kota untuk mencari barang bukti.

Terduga teroris pelaku ditangkap ketika hendak membeli sarapan di Jalan Utama Kelurahan Bagan Kota.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News