Tiba di Indonesia, Menag Yaqut Semringah Bawa Kabar Penting dari Vatikan
Menag Yaqut berharap, dengan kehadiran Paus Fransiskus nantinya di Indonesia, bisa menyaksikan secara langsung keragaman yang tumbuh di tengah masyarakat Indonesia.
"Saya ingin mengajak seluruh umat beragama, para tokoh dan pimpinan keagamaan untuk menyuarakan bahwa agama itu untuk kemanusiaan," ujarnya.
Jadi, lanjutnya, inti ajaran agama ini mari mengampanyekan sebagai ajakan untuk menjaga nilai-nilai kemanusiaan. Bukan untuk dipertentangkan dan diperselisihkan.
Menag Yaqut juga mengajak seluruh masyarakat untuk terus dapat menjaga keragaman dan nilai-nilai kemanusiaan.
Baca Juga: Perintah Kombes Ngajib Tegas: Tangkap Pelaku dalam Waktu Kurang dari 12 Jam
"Mari menjaga keragaman ini, untuk nilai-nilai kemanusiaan, bukan untuk dipertentangkan, dan bukan untuk diperselisihkan," pungkas Menag Yaqut Cholil Qoumas.(esy/jpnn)