Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tina Rahimi Menjadi Petinju Muslim Perempuan Pertama Yang Mewakili Australia di Pertandingan Internasional

Rabu, 27 April 2022 – 09:00 WIB
Tina Rahimi Menjadi Petinju Muslim Perempuan Pertama Yang Mewakili Australia di Pertandingan Internasional - JPNN.COM
Setelah berhenti menjadi artis makeup, Tina Rahimi menekuni tinju dan akan bertanding di Birmingham bulan Juli. (Tina Rahimi instagram)

"Saya suka dengan kontak fisik. Saya tidak pernah takut kena pukulan. Saya bahkan berlatih dengan remaja putra, dan walau mendapat pukulan saya tetap maju melawan."

Catatan rekor pertandingan Tina sejauh ini adalah 15-2, artinya menang 15 kali dan kalah dua kali, dan sekarang berharap akan berprestasi bagus di Pekan Olahraga Antar Negara Persemakmuran di Birmingham, Inggris, bulan Juli.

Tina mengatakan dengan menjadi perempuan muslim pertama yang mewakili Australia di cabang tinju, dia berharap akan memberi inspirasi bagi perempuan lain dari seluruh kalangan untuk terjun di dunia olahraga.

"Saya tahu saya memiliki potensi dan kemampuan untuk merebut medali emas, jadi saya benar-benar mendedikasikan diri ke cabang tinju sekarang ini," katanya.

"Ini akan menjadi prestasi luar biasa dari seorang berlatar belakang Muslim. Tidak banyak perempuan Muslim pernah mencapai prestasi seperti ini sebelumnya.

"Saya harus mengenakan hijab untuk menutup rambut saya dan juga tangan dan kaki saya dibalut pakaian, jadi saya tampak berbeda.

"Saya merasa bahwa kita bisa melakukan apa saja, kalau kita betul-betul berniat. Bahwa walau kita tampak atau mengenakan pakaian berbeda, berasal dari agama berbeda, tidak berarti kita tidak bisa mencapai impian yang kita inginkan."

Tinju merupakan cabang kedua yang sudah mengumumkan atlet yang akan dikirim ke Birmingham, setelah minggu lalu tim angkat besi melakukan hal yang sama.

Tina Rahimi akan menjadi petinju Muslim perempuan pertama yang mewakili Australia di Pekan Olahraga Antar Negara Persemakmuran di Birmingham, Inggris, bulan Juli mendatang

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close