Tips Membatasi Asupan Garam Agar Terhindar dari Penyakit Berbahaya
jpnn.com, JAKARTA - GARAM memang sangat dibutuhkan sebagai bumbu penyedap masakan. Ibarat kata, masakan akan terasa hambar jika tidak ada garam.
Namun, sebaiknya Anda juga harus membatasi asupan garam yang dikonsumsi.
Jumlahnya tidak boleh berlebihan (lima gram atau satu sendok teh per hari) agar Anda tidak terkena tekanan darah tinggi, stroke dan kondisi kesehatan berbahaya lainnya.
Oleh karena itu, mengontrol asupan hariannya menjadi poin utama di sini.
Park Sungjin, pemimpin grup band K-pop DAY6 misalnya, mengontrol asupan garam dengan tidak mengonsumsi sup yang mengandung garam tinggi.
Sungjin yang masih dalam pemulihan kondisi fisik, melalui sebuah siaran di laman V Live belum lama ini mengaku sadar asupan garam berlebihan tidak bagus untuk kesehatannya.
Tidak hanya itu, mengontrol asupan garam juga menurut dia membantu menurunkan berat badannya.
Di sisi lain, sebenarnya masih ada cara lain untuk mengurangi asupan garam secara alami.