TK Ingin Terpilih Aklamasi
Selasa, 18 Agustus 2009 – 08:25 WIB
Seperti ketentuan di UU MPR, DPR, DPD, dan DPRD, pimpinan DPD yang terdiri atas satu ketua dan dua wakil ketua akan dipilih melalui sidang paripurna DPD. Posisi ketua adalah anggota DPD yang mendapatkan suara paling banyak. Berturut-turut, peraih suara terbanyak kedua dan ketiga menduduki wakil ketua.
Pada periode 2004-2009, Irman sebenarnya ikut bersaing memperebutkan posisi ketua. Namun, senator asal Sumatera Barat itu kalah suara oleh Ginandjar Kartasasmita. Selain Irman, Ginandjar maupun wakil ketua Laode Ida terpilih lagi sebagai anggota DPD.
Koordinator Forum Masyarakat Peduli Parlemen Indonesia (Formappi) Sebastian Salang menyatakan, tugas pimpinan DPD ke depan adalah meyakinkan kepada masyarakat bahwa lembaga tersebut masih dibutuhkan. "Dia harus sosok yang kreatif, berani, dan memiliki komunikasi politik yang baik dengan masyarakat," ujarnya.