Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tolong Patuhi Larangan Mudik, Jangan Sampai Indonesia seperti India

Rabu, 21 April 2021 – 12:55 WIB
Tolong Patuhi Larangan Mudik, Jangan Sampai Indonesia seperti India - JPNN.COM
Anggota Komisi IX DPR FPDIP Rahmad Handoyo. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi IX DPR RI Rahmad Handoyo meminta masyarakat mematuhi kebijakan pemerintah soal larangan mudik 2021.

Menurut dia, kasus Covid-19 di Indonesia terancam seperti India apabila larangan mudik tidak dipatuhi.

"Bangsa Indonesia harus menjadikan kasus di India sebagai pelajaran," kata Rahmad dalam pesan singkatnya kepada awak media, Rabu (21/4).

Dalam catatan Rahmad, pertambahan kasus di India masuk kategori mencekam. Ada lonjakan kasus 100-200 ribu perhari dengan korban meninggal seribuan orang pada waktu yang sama.

Jumlah total kasus positif Covid-19 di India sudah menembus 15,06 juta kasus dan menjadi negara dengan kasus Corona terbesar kedua di dunia setelah Amerika Serikat.

"Dikabarkan juga, rumah sakit (di India, red) sudah tidak mampu lagi menampung pasien," ujar Rahmad.

Dia menduga pertambahan kasus yang tinggi di India terjadi lantaran masyarakat di negara itu abai terhadap protokol kesehatan.

Sebab, beberapa bulan terakhir banyak warga India yang menggelar pesta pernikahan secara besar-besaran. Mereka juga berkumpul untuk kampanye politik tanpa menjaga jarak, merayakan upacara keagamaan.

Menurut Rahmad Handoyo, Indonesia terancam seperti India apabila larangan mudik tidak dipatuhi publik. Terutama, dalam hal penanganan terhadap Covid-19.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close