Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Trauma Setelah Kecelakaan Mobil, Charly Van Houten: Memang Seram

Selasa, 12 Juli 2022 – 11:09 WIB
Trauma Setelah Kecelakaan Mobil, Charly Van Houten: Memang Seram - JPNN.COM
Charly Van Houten dan Shinta Regina. Foto: Dok. Pribadi Charly Kustik

jpnn.com, JAKARTA - Vokalis Setia Band, Charly Van Houten trauma setelah beberapa hari lalu mengalami kecelakaan mobil di tol.

Sampai saat ini, dia masih kerap terbayang kejadian nahas tersebut.

"Kalau di jalan bakal trauma, memang seram kalau tabrakan itu ya, harus hati-hati," kata Charly Van Houten saat dihubungi awak media, Senin (11/7).

Pelantun Cari Pacar Lagi itu menjelaskan bahwa dirinya merupakan tipikal orang yang takut berpergian menumpangi mobil.

Charly Van Houten menyebut ketakutan tersebut sudah dirasakan sejak lama.

Oleh sebab itu, dia selalu mewanti-wanti sopir agar tidak ugal-ugalan di jalan.

"Aku orang yang selalu rewel, jangan kencang-kencang, selalu begitu dan ya akhirnya kejadian juga," ucap mantan vokalis ST12 itu.

Charly Van Houten bersyukur kecelakaan yang dialami baru-baru ini tidak menelan korban jiwa.

Vokalis Setia Band, Charly Van Houten trauma setelah beberapa hari lalu mengalami kecelakaan mobil di tol.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News