Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Update Corona 21 Juli: Kabar Gembira dari Kediri, Semoga Berlanjut

Selasa, 21 Juli 2020 – 23:58 WIB
Update Corona 21 Juli: Kabar Gembira dari Kediri, Semoga Berlanjut - JPNN.COM
Ilustrasi Covid-19. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, KEDIRI - Pemerintah Kabupaten Kediri, Jawa Timur, menyatakan 146 warga setempat telah dinyatakan sembuh dari COVID-19 setelah mereka menjalani perawatan dan isolasi.

"Hari ini ada tujuh pasien terkonfirmasi positif COVID-19 telah dinyatakan sembuh. Saat ini terdapat 327 kasus positif COVID-19 di Kabupaten Kediri, dengan rincian 164 orang dirawat, 146 orang sembuh, dan 17 orang meninggal dunia," kata Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Kediri dr Ahmad Chotib di Kediri, Selasa.

Ia mengungkapkan tujuh pasien terkonfirmasi positif COVID-19 yang telah dinyatakan sembuh tersebut tersebar di berbagai daerah di Kabupaten Kediri. Mereka kini juga sudah di rumah masing-masing, namun tetap diminta menerapkan protokol kesehatan.

Dia mengatakan kedisiplinan dalam menjalankan protokol kesehatan sebagai hal penting guna mencegah penyebaran COVID-19. Hal itu bukan hanya berlaku bagi mereka yang dinyatakan terkonfirmasi, tetapi juga yang sudah sembuh, termasuk warga yang sehat.

Pemerintah Kabupaten Kediri, Jawa Timur, menyatakan 146 warga setempat telah dinyatakan sembuh dari COVID-19 setelah mereka menjalani perawatan dan isolasi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close