Virus ND dan Coryza Mulai Mereda
Senin, 12 Desember 2011 – 14:55 WIB
SAMPIT – Wabah virus Newcastle Disease (ND) atau tetelo dan Coryza yang menimpa ternak ayam di wilayah Kabupaten Kotawaringin Timur mulai mereda. Namun demikian, pengosongan kandang masih dilakukan peternak. Sikap ini sebagai bentuk kewaspadaan hingga wabah ND dan Coryza benar-benar aman. Kepala Bidang Peternakan dan Hewan Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Kotawaringin Timur (Distanak-Kotim) Bima Eka Wardana memastikan bahwa penyebaran virus tersebut sudah mereda, seiring dengan tindakan peternak yang mengosongkan kandang mereka.
“Untuk ND sudah agak mereda dan yang tersisa masih wabah Coryza, namun itu pun masih sebagian saja. Virus ini sebenarnya ada di mana-mana dan memang mewabah terutama pada musim pancaroba,” ungkapnya kepada Radar Sampit (JPNN Grup).
Lebih lanjut dijelaskan Bima, virus tersebut sangat mudah menyebar terutama pada kondisi kandang ayam yang kotor, ditambah lagi jika ayam yang ada di kandang tidak diberikan vaksinasi. Karena itu lanjutnya, langkah para peternak untuk mengosongkan kandang dan membersihkannya agar virus tersebut tidak menyebar sudah merupakan langkah yang tepat. “Ciri-ciri ND sendiri, biasanya badan ayam terlihat lesu dan leher berputar-putar yang kemudian bisa diiringi dengan kematian,” tambah pria berkaca mata ini.
SAMPIT – Wabah virus Newcastle Disease (ND) atau tetelo dan Coryza yang menimpa ternak ayam di wilayah Kabupaten Kotawaringin Timur mulai mereda.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Daerah
Jalur Puncak Bogor Malam Tahun Baru Ditutup untuk Kendaraan
Jumat, 20 Desember 2024 – 09:52 WIB - Daerah
Kasus Suap Seleksi PPPK Batu Bara, 5 Terdakwa Divonis 1 Tahun Penjara
Jumat, 20 Desember 2024 – 07:22 WIB - Sumsel
Polda Sumsel Tangkap Jaringan Narkoba Timur Tengah, Mau Diedarkan di Bogor
Kamis, 19 Desember 2024 – 15:35 WIB - Riau
Irjen Iqbal Ingatkan Pengusaha Angkutan Umum Utamakan Keselamatan Penumpang Saat Natal & Tahun Baru
Kamis, 19 Desember 2024 – 14:35 WIB
BERITA TERPOPULER
- Humaniora
Info Terbaru KemenPAN-RB Soal RPP Manajemen ASN
Jumat, 20 Desember 2024 – 07:15 WIB - Humaniora
5 Berita Terpopuler: Dua Kategori PPPK 2024 dengan Gaji Berbeda, Mulai Berlaku Awal 2025, tetapi Tetap Ada Prioritas
Jumat, 20 Desember 2024 – 06:07 WIB - Dahlan Iskan
Tipuan Magelang
Jumat, 20 Desember 2024 – 08:05 WIB - Jatim Terkini
SIM Keliling Surabaya 20-21 Desember 2024, Berikut Jadwal dan Lokasinya
Jumat, 20 Desember 2024 – 08:33 WIB - Sepak Bola
Tottenham Vs Man United Diwarnai 7 Gol, 1 Langsung dari Sepak Pojok
Jumat, 20 Desember 2024 – 08:12 WIB