Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Vox Point Indonesia: Toleransi Beragama Selama 2023 Berjalan Cukup Baik

Jumat, 12 Januari 2024 – 10:02 WIB
Vox Point Indonesia: Toleransi Beragama Selama 2023 Berjalan Cukup Baik - JPNN.COM
Ketua Umum Vox Point Indonesia Yohanes Handojo Budhisedjati saat menyampaikan pidato politik seusai Perayaan Ekaristi Awal Tahun Vox Point Indonesia di Jakarta Selatan, Kamis (11/1/2024). Foto: Humas Vox Point Indonesia

Sementara di bidang Ekonomi, Vox Point Indonesia mengharapkan agar Ekonomi Kerakyatan perlu diberi tempat dan diperjelas. Sehingga bertumbuh produktif.

“Walaupun Pengusaha UMKM/UKM telah banyak diberi perhatian oleh Pemerintah,” tegas Handojo.

Vox Point Indonesia juga menilai pemerintah telah bekerja maksimal untuk menyukseskan Pemilu 2024.

“Tahapan Pemilu yang merupakan tanggung jawab Pemerintah telah masuk pada tahapan sesuai jadwal Pemilu dan berlangsung dengan baik,” ujar Handojo.

Handojo juga menerangkan situasi keamanan nasional cukup aman dan terkendali.

“Situasi Kamtibnas semasa covid maupun saat ini dirasakan oleh mayoritas masyarakat aman dan terkendali,” ujarnya.

Namun, beberapa hal yang harus diperhatikan pemerintah seperti kelangkaan bahan makanan. Kemudian kenaikkan harga masih dirasakan sebagian masyarakat dan memerlukan perhatian Pemerintah.

“Masalah ketenagakerjaan perlu perhatian serius pemerintah. Karena ketimpangan pencari kerja dengan banyaknya tenaga kerja asing yang bekerja di dalam negeri yang sudah tidak terseleksi secara benar. Penggunaan tenaga kerja asing untuk pekerja kasar makin banyak sehingga mempersempit kesempatan kerja tenaga kerja Indonesia," ujar Handojo.

Dewan Pimpinan Nasional (DPN) Vox Point Indonesia menilai kehidupan toleransi beragama selama 2023 berjalan cukup baik.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close