Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Warga Non-Muslim Ikut Berpuasa di Bulan Ramadan Sebagai Bentuk Solidaritas Untuk Palestina

Kamis, 04 April 2024 – 23:55 WIB
Warga Non-Muslim Ikut Berpuasa di Bulan Ramadan Sebagai Bentuk Solidaritas Untuk Palestina - JPNN.COM
Shakya bukan seorang Muslim tetapi berpuasa selama Ramadan tahun ini untuk mengingat situasi di Gaza, katanya. (Koleksi pribadi)

Kedua temannya yang Muslim memang telah menginspirasi Shakya, tapi ia juga mengaku menemukan keindahan dari berpuasa sebagai bentuk empati kepada mereka yang kurang beruntung.

Sekaligus jadi cara baginya memulai obrolan apa yang terjadi di Palestina.

"Orang-orang bertanya kepada saya seperti, 'oh, tapi kamu bukan Muslim, kenapa kamu berpuasa?' dan ini adalah cara yang luar biasa untuk memulai percakapan soal Palestina."

Shakya, bersama dengan banyak orang lainnya yang baru pertama kali berpuasa dari Subuh hingga Magrib mengatakan bagian tersulit adalah tidak bisa minum air.

Tapi ini baginya ini memberikan gambaran tentang apa yang dialami warga Gaza.

"Meski puasa, saya tetap punya makanan, air bersih, udara bersih. Banyak sekali yang bisa disyukuri."

"Ini semakin membuktikan jika saya memiliki keistimewaan yang tak dimiliki orang lain."

'Bukan sekedar simpati'

Suveen Sanis Walgampola beragama Buddha, ikut juga berpuasa di bulan Ramadan untuk pertama kalinya tahun ini.

Di bulan Ramadan tahun ini banyak warga non-Muslim yang memilih berpuasa sebagai bentuk solidaritas terhadap warga Palestina di Gaza

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close