Warganet Ramai-ramai Menolak OJK Mengawasi Koperasi Simpan Pinjam
Senin, 28 November 2022 – 14:34 WIB
Karena, kata Bhima, pengawasan terhadap koperasi memang sudah menjadi tupoksi Kemenkop UKM.
Peran pengawasan oleh Kemenkop UKM dapat dimaksimalkan, antara lain dengan penguatan sisi SDM dan anggarannya.
"Kekhawatiran saya, OJK nantinya akan kewalahan jika mesti ditambah kewenangannya untuk mengawasi koperasi,” kata Bhima.
“OJK, kan sudah mengawasi banyak hal mulai dari kripto, karbon, dan bank. Bisa jadi SDM dan infrastruktur OJK tidak siap," imbuhnya. (esy/jpnn)