Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Wings Air Tetap Beroperasi di Bandara Adisutjipto

Selasa, 17 Maret 2020 – 04:21 WIB
Wings Air Tetap Beroperasi di Bandara Adisutjipto - JPNN.COM
Wings Air. Foto dok Wings Air

jpnn.com, YOGYAKARTA - Maskapai Wings Air tetap beroperasi di Bandar Udara Internasional Adisutjipto Yogyakarta (JOG), melayani jaringan domestik yang sudah berjalan secara regular.

Adapun rute regular dari Yogyakarta Adisutjipto yakni:

  • Bandung – Bandar Udara Internasional Husein Sastranegara, Jawa Barat (BDO).
  • Surabaya – Bandar Udara Internasional Juanda di Sidoarjo, Jawa Timur (SUB).

"Operasional Wings Air yang saat ini sudah dilayani dari dan menuju Yogyakarta yaitu sembilan penerbangan atau 18 frekuensi pergi pulang (PP)," ujar Corporate Communications Strategic of Wings Air, Danang Mandala Prihantoro.

Danang menjelaskan Wings Air beroperasi menggunakan pesawat jenis baling-baling. Total armada 64 pesawat yang terdiri dari 19 ATR 72-500 dan 45 ATR 72-600.

Wings Air optimistis, pengoperasian pesawat tersebut bisa menggugah minat traveling. Wings Air akan menambah pengalaman terbang setiap wisatawan dengan sensasi tersendiri menggunakan pesawat turboprop tipe ATR 72-500 atau ATR 72-600.

Armada ini berkapasitas 72 kursi kelas ekonomi, paling nyaman dan canggih di kelasnya yang mampu menerbangi rute jarak pendek.

Tersedianya jadwal penerbangan yang tepat saat ini yang dilayanai Wings Air melalui Yogyakarta Adisutjipto tetap memberikan nilai tambah bagi pebisnis, wisatawan dan masyarakat di Jogja dan sekitar mempunyai kesempatan untuk melanjutkan perjalanan dengan koneksi penerbangan melalui bandara di Surabaya dan Bandung menuju kota-kota berikutnya.(chi/jpnn)

Wings Air akan menambah pengalaman terbang setiap wisatawan dengan sensasi tersendiri menggunakan pesawat turboprop tipe ATR 72-500 atau ATR 72-600.

Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News