Yakin Masih Ada Tsunami saat Malam, Pilih Tidur di Hutan
Selasa, 02 November 2010 – 07:07 WIB
Titik-titik itu tidak mudah dijangkau. Tiga kali upaya Jawa Pos untuk menembus gelombang laut sia-sia karena boat menolak melanjutkan perjalanan. Badai dan gelombang setinggi rata-rata 6 meter menyertai perjalanan menuju Eru Paraboat. Sedikitnya 25 kali kapal wartawan diterpa ombak dan nyaris terbalik. Alasan itulah yang membuat distribusi bantuan tersendat.
Laut di Kepulauan Mentawai memang ditetapkan memiliki ombak terbaik ketiga setelah Hawaii dan Tahiti. Kepulauan Mentawai berada pada jarak 150 km di lepas pantai Pulau Sumatera. Kabupaten seluas 601 kilometer persegi tersebut didiami 64.235 jiwa yang sebagian besar adalah warga asli.
Kepulauan Mentawai terdiri atas 213 pulau dengan empat pulau utama, yaitu Siberut, Sipora, Pagai Utara, dan Pagai Selatan. Beribu kota di Tua Pejat, Kabupaten Mentawai terbagi menjadi empat kecamatan dan 40 desa.