Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Yuliana, Tahanan Kasus TPPO Itu Meninggal Dunia Secara Mengenaskan

Rabu, 29 Januari 2020 – 01:58 WIB
 Yuliana, Tahanan Kasus TPPO Itu Meninggal Dunia Secara Mengenaskan - JPNN.COM
Sejumlah anggota Polresta Palangka Raya saat menunggu jenazah Yuliana di RSUD dr. Doris Sylvanus, Selasa (28/1/20). Foto: ANTARA/Adi Wibowo

jpnn.com, PALANGKA RAYA - Seorang tahanan perempuan bernama Yuliana, yang dititipkan di Mapolresta Palangka Raya meninggal dunia, Selasa (28/1) malam. Polisi mengaku belum dapat memastikan penyebab kematian tersangka kasus tindak pindana penjualan orang (TPPO), itu.

"Penyebab kematian tahanan tersebut belum diketahui secara pasti, sebab hal ini masih dilakukan visum dokter rumah sakit dan tim indentifikasi Polresta setempat," kata Kasubdit Jatanras Polda Kalteng Kompol Sajarot.

Perwira melati satu itu menjelaskan, bahwa pihaknya juga masih menunggu hasil keterangan dokter yang melakukan pemeriksaan terhadap jasad perempuan tersebut, apakah meninggal karena apa dan sebagainya.

"Untuk informasi meninggalnya seorang tahanan perempuan itu apakah di sel atau di IGD, saya juga belum tahu," ucapnya.

Di lain pihak, Kapolresta Palangka Raya Kombes Dwi Tunggal Jaladri saat dihubungi melalui via WhatsApp, membenarkan bahwa ada tahanan titipan Polda Kalteng di sel tahanan Mapolresta setempat meninggal dunia.

"Informasinya usai bangun tidur korban mau ke kamar mandi dan kemudian terpeleset hingga bagian kepalanya terbentur beton di sekitar kamar mandi tersebut," kata Jaladri.

Ditanya apakah ada unsur tindak pidana dalam perkara tersebut, Jaladri menegaskan belum tahu, yang jelas informasi sementara yang ia dapatkan korban terbentur di lantai kamar mandi ruang tahanan.

Berdasarkan informasi yang dihimpun di lapangan, sekitar pukul 16.55 WIB, yang bersangkutan (Yuliana) baru bangun tidur dan tergesa-gesa ingin melaksanakan salat asar.

Seorang tahanan perempuan bernama Yuliana, yang dititipkan di Mapolresta Palangka Raya dinyatakan meninggal dunia di RSUD dr. Doris Sylvanus, Selasa (28/1) malam.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News