Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ziarah ke Makam Bu Ani, SBY Membawa Anggrek Ungu dan Bunga Berwarna Merah, Begini Maknanya

Kamis, 06 Juni 2019 – 11:20 WIB
Ziarah ke Makam Bu Ani, SBY Membawa Anggrek Ungu dan Bunga Berwarna Merah, Begini Maknanya - JPNN.COM
Keluarga besar Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono saat ziarah ke makam Ani Yudhoyono, Rabu (5/6). Mereka kompak mengenakan batik hitam bermotif sawunggaling yang dipilih oleh Bu Ani. Foto: Fedrik Tarigan/Jawa Pos

“Semoga keikhlasan bapak ibu untuk berkenan berziarah dan mendoakan almarhumah agar dapat tenang di sisi Allah SWT semoga mendapatkan balasan dari Tuhan yang Maha Kuasa,” tuturnya.

SBY mengatakan pihak NUH Singapura menanam tanaman bunga anggrek yang diberi nama mendiang istrinya, Kristiani Herrawati atau Ani Yudhoyono. Hal itu dilakukan sebagai bentuk penghormatan kepada mendiang sang istri. Semua ini berawal dari SBY membawa anggrek ke sana.

Ani disebutnya memang suka dan sering menanam bunga tersebut di halaman rumahnya di Cikeas. Atas rasa cintanya mendiang Ani kepada bunga anggrek itulah, pihak rumah sakit menanam tanaman anggrek dengan nama Ani itu.

“Karena rasa cintanya terhadap bunga anggrek, pihak rumah sakit mengabadikan nama Ibu Ani, Kristiani Herawati, karena sangat menyenangi anggrek,” ungkapnya.

SBY mengatakan keinginan mendiang istrinya, Kristiani Herrawati atau Ani Yudhoyono minta dicarikan bunga mawar merah dan putih sebelum meninggal dunia di National University Hospital (NUH) Singapura. Bunga itu akhirnya ditabur diatas makam almarhum di Taman Makam Pahlawan Kalibata hari ini, Rabu 5 Mei 2019 saat dia dan keluarganya ziarah.

“Sekarang izinkan saya dan keluarga untuk menabur bunga. Dan kemudian pesan almarhumah kemarin coba carikan bunga yang berwarna merah,” tuturnya

SBY menjelaskan bunga mawar merah yang diminta bernuansa flamboyan. Dimana Flamboyan merupakan puisinya untuk mendiang istrinya. “Ternyata ketika dikatakan majalah, media bahkan Presiden Jokowi mengatakan flamboyan itu telah pergi. Flamboyan itu nuansanya merah. Kemudian bunga-bunga ini. Maka tentu dengan izin Allah, kami akan menabur bunga. Karena semua ini kami serahkan kehadirat ilahi,” kata dia.

Kemudian selain mawar merah ada melati putih yang ditabur. Jadi warna bunga merah dan putih ini tanda almarhum sangat mencintai Tanah Air. “Termasuk Ibu Ani, kita memohon kepada Allah kiranya diampuni dosa-dosanya dan diterima amal baktinya dan benar-benar hidup di sisi Allah. Itulah memo kami keluarga. we love you so much, memo, rest in peace,” kata dia.

Tepat di hari lebaran pertama, SBY beserta keluarga menyempatkan diri untuk ziarah ke makam istrinya di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata Jakarta, Rabu (5/6) kemarin.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close