Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

14 Korban Penipuan Binomo yang Laporkan Indra Kenz Merugi Rp 25 Miliar

Rabu, 09 Maret 2022 – 22:02 WIB
14 Korban Penipuan Binomo yang Laporkan Indra Kenz Merugi Rp 25 Miliar - JPNN.COM
14 korban penipuan Binomo yang laporkan Indra Kenz merugi Rp 25 miliar. Ilustrasi Foto: Firda Junita/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Penyidik Bareskrim Polri masih terus berusaha melacak aset dan berapa total kerugian yang dialami korban penipuan aplikasi Binomo dengan tersanga Indra Kesuma alias Indra Kenz.

Kabagpenum Divhumas Polri Kombes Gatot Repli Handoko mengatakan dari hasil penghitungan sementara untuk 14 korban, mereka merugi puluhan miliar rupiah.

“Update dari penyidik, total kerugian dari 14 korban yang sudah dimintai keterangan sebanyak Rp 25.620.605.124,” kata Gatot kepada wartawan, Rabu (9/3).

Perwira menengah ini menambahkan bahwa total saksi yang sudah diperiksa sebanyak 19 orang. Perinciannya, ada 17 saksi dan dua saksi ahli.

Sementara untuk barang bukti disita ada satu unit mobil merek Tesla, satu unit ponsel, akun YouTube, dan sejumlah bukti transfer rekening milik Indra Kenz.

Diketahui bahwa Indra Kenz ditetapkan sebagai tersangka dugaan tindak pidana judi online dan/atau penyebaran berita bohong melalui media elektronik dan/atau penipuan, perbuatan curang dan/atau tindak pidana pencucian uang (TPPU) terkait aplikasi Binomo.

Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus Bareskrim Polri Brigjen Whisnu Hermawan mengatakan setelah Indra ditahan, penyidik langsung melakukan tracing dan akan menyita aset.

Penyidik juga bakal menyita aset pacar dan keluarga Indra Kenz jika terbukti menerima uang dari hasil TPPU yang dilakukan Indra Kenz.

Polri telah melakukan pendataan dari 14 korban yang melaporkan Indra Kenz terkait penipuan Binomo.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close