4 Manfaat Yoga untuk Kesehatan Mental
jpnn.com - Yoga merupakan olahraga tubuh dan pikiran yang dipercaya bisa membuat menjadi lebih segar dan bugar.
Yoga juga dapat membantu menjaga kesehatan mental. Berikut beberapa masalah psikologis yang dipercaya bisa disembuhkan melalui yoga.
1. Depresi.
Yoga merupakan pengobatan yang efektif untuk beberapa jenis depresi. Serangkaian penelitian dari Belanda menemukan, yoga memberikan beberapa keuntungan bagi penderita depresi kronis.
Dalam studi pertama, pria dan wanita yang menderita depresi selama sebelas tahun mengalami penurunan depresi, kecemasan, stres, dan ruminasi (kondisi di mana seseorang berulang kali memuntahkan makanan yang belum atau telah dicerna) setelah mereka mengambil kelas yoga selama 2,5 jam per minggu. Mereka menjalani yoga sebagai terapi selama sembilan minggu.
Yoga menawarkan kesempatan untuk melepaskan stres dan ketegangan dengan membantu mengalihkan fokus ke masa kini. Yoga membuat pikiran, tubuh, dan jiwa terhubung dengan baik.
2. Kecemasan.
Sebuah studi yang dilakukan oleh University of Pennsylvania mencoba meneliti orang-orang dengan gangguan depresi berat dan tidak sepenuhnya menjalani pengobatan. Studi pada 2016 itu menemukan bahwa orang-orang tersebut mengalami penurunan depresi dan kecemasan setelah berlatih yoga Sudarshan Kriya, yakni latihan pernapasan yang dikendalikan secara teratur.