5 Jenis Makanan ini Bisa Merusak Tidur Anda
jpnn.com - Pernahkah Anda mengalami gangguan sulit tidur? Ada beberapa penyebab gangguan ini, salah satunya adalah faktor stres yang bisa membuat Anda gelisah, di mana pikiran Anda tidak bisa tenang meski dalam keadaan tidur. Namun, sebenarnya nih, tidak hanya stres saja yang menjadi penyebab menurunnya kualitas tidur Anda.
Karena apa yang Anda makan sebelum tidur juga bisa memengaruhi kualitas tidur juga. Karena itu, coba perhatikan beberapa makanan berikut yang sebaiknya tidak Anda konsumsi menjelang tidur, seperti dilansir laman MSN, Rabu (24/7).
1. Cokelat hitam
Anda sudah tahu bahwa minum espresso sebelum tidur adalah ide yang buruk, tetapi bagaimana dengan cokelat hitam?
Sisi positifnya, suguhan lezat ini mengandung banyak antioksidan, tetapi juga mengandung kafein.
Semakin gelap warna cokelatnya, maka semakin banyak kafein. Anda sebaiknya menghindari mengonsumsi cokelat hitam empat hingga lima jam sebelum tidur.
2. Sup kalengan
Begini masalahnya, tetap terhidrasi adalah kuncinya. Dehidrasi bisa membuat mulut dan hidung Anda kering, membuatnya lebih mungkin bagi Anda untuk mendengkur — pengganggu tidur utama. Ini juga bisa menyebabkan kram otot, yang bisa menyebabkan Anda terbangun.
Pada malam hari, Anda sebaiknya menghindari makanan tinggi sodium.