Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ada Empat Perbankan yang Jadi Penyalur BSU, Coba Cek Rekening Anda

Rabu, 04 Agustus 2021 – 21:03 WIB
Ada Empat Perbankan yang Jadi Penyalur BSU, Coba Cek Rekening Anda - JPNN.COM
Ada empat bank penyalur BSU 2021. Foto: Ricardo/JPNN

Dia menambahkan untuk BSU tahun ini diutamakan bagi pekerja/buruh yang bekerja pada sektor industri barang konsumsi, transportasi, aneka industri, properti, dan real estate, perdagangan dan jasa, kecuali jasa pendidikan dan kesehatan.

"Sedangkan tahun lalu, batasan gaji/upah penerima BSU maksimal sebesar Rp 5 juta dan tidak ada pembatasan wilayah maupun sektor," ucapnya.

Kemudian, besaran dana yang akan diterima oleh pekerja/buruh pada BSU 2021 sebesar Rp 500 ribu per bulan untuk dua bulan dan akan disalurkan sekaligus sebesar Rp 1 juta.

"Nominal BSU tahun lalu Rp 600 ribu per bulan selama 4 bulan, sehingga jumlah BSU yang didapatkan sebesar Rp 2,4 juta," kata Ida Fauziyah. (jpnn)

Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah menyatakan tahun ini ada perbedaan penyaluran bantuan subsidi gaji/upah (BSU).

Redaktur & Reporter : Elvi Robia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close