Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Akankah Keluarga Jokowi Menjadi Dinasti Politik Selanjutnya?

Jumat, 20 Oktober 2023 – 23:59 WIB
Akankah Keluarga Jokowi Menjadi Dinasti Politik Selanjutnya? - JPNN.COM
Gibran Rakabuming Raka (ketiga dari kiri) kini bisa mencalonkan diri sebagai Wakil Presiden setelah ada perubahan persyaratan. (Presidential Palace via AFP )

Namun banyak orang di Indonesia yang menyambut baik dinasti keluarga Jokowi yang baru dan Gibran lebih disambut di kampung halamannya di Solo.

"Putusan Mahkamah Konstitusi memberikan kesempatan bagi kandidat yang memenuhi syarat tapi sebelumnya dilarang mencalonkan diri karena batasan usia minimum," kata Fahri Hamzah, mantan anggota DPR yang jadi Wakil Ketua Umum Partai Glora pendukung Presiden Jokowi.

"Putusan pengadilan tidak menurunkan persyaratan usia namun membuka peluang bagi generasi muda yang memiliki pengalaman eksekutif. Ini baik untuk bangsa kita."

Persaingan makin menguat antara dua keluarga kuat

Potensi pencalonan Gibran dapat memicu meningkatnya persaingan antara dinasti Jokowi dan dinasti Sukarno.

Seperti yang diketahui banyak orang, Megawati berperan penting dalam kebangkitan Jokowi, lebih memilih mendukung Jokowi jadi presiden ketimbang mendorong Puan Maharani.

Namun aliansi keduanya tidak selalu mudah. Baik Megawati maupun Jokowi sama-sama bersaing untuk menjadi orang paling berkuasa di PDI-P.

"Mereka tidak membicarakannya secara terbuka, tapi Anda melihatnya dari bahasa tubuh," kata Dr Feely.

"Dia akan menampilkan Jokowi di atas panggung, tapi dia akan menyampaikan pidatonya, yang memperjelas siapa yang memegang kendali."

Apakah syarat pernah memimpin daerah meski di bawah 40 tahun akan dimanfaatkan keluarga Jokowi untuk keluar dari cengkraman Megawati? Ini kata sejumlah pengamat politik

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close