Bacalon Wali Kota Palembang Bantah Lakukan Penipuan Proyek Aspal DLHK
"Kami sudah menawarkan solusi proyek yang lain kepada Bu Ocha, dia juga sepakat, tetapi, tidak tahu mengapa dia akhirnya melapor ke polisi. Padahal saya akan menyelesaikan masalah tersebut dalam satu dua hari ini," ungkap Charma.
Charma menegaskan bahwa dirinya dengan Roisa Halidaiza menjalin kerja sama dalam pekerjaan sebagai kontraktor bukan pertama kali, melainkan sudah dua hingga tiga kali.
"Di beberapa proyek yang sudah kami kerjakan, kami berbagi hasil. Seperti proyek bangub ini sudah ada beberapa pekerjaan pengadaaan dump truk 15 unit yang sudah kami selesaikan dan tinggal menunggu pembayaran sedikit lagi, tetapi memang untuk proyek aspal DLHK ini seperti awal saya sebut tadi, pengerjannya tertunda, bukan tidak ada," tegas Charma.
Untuk jumlah uang yang disampaikan oleh pelapor Roisa Halidaiza, kata Charma tidak seperti itu, karena dirinya dan Roisa ada hitungan berbeda.
"Sambil saya menunggu beberapa tagihan proyek yang belum dibayar akan menyelesaikan persoalan saya dengan Ibu Ocha," kata Charma. (mcr35/jpnn)