Bagi Para Calon Pengantin, Ayo Merapat ke Bridestory Fair 2024 di PIM 3
Cukup dengan bertransaksi dengan vendor pernikahan di Bridestory Fair menggunakan Bridestory Pay.
“Bridestory berdedikasi untuk selalu hadir dan mendampingi setiap tahapan dalam persiapan pasangan calon pengantin. Di sinilah keduanya dapat terhubung dan bertemu langsung,” jelas CEO Bridestory Ayunda Wardhani dalam keterangannya, di Jakarta, Jumat (8/11).
Di Bridestory Fair 2024, calon pengantin dapat bertemu dan berkonsultasi langsung dengan para vendor kenamaan seperti Lotus Design, Kairos Works, The Ritz Carlton, Plataran Indonesia, SAS Designs, Hilda by Bridestory, Alissha Bride, AYANA, Wong Hang Tailor, Vera Kebaya dan masih banyak lagi.
Guna mendapatkan event pass gratis, pengunjung cukup mengunduh dan meregistrasi diri melalui aplikasi Bridestory yang tersedia di Apple Store dan Google Play. (rdo/jpnn)