Bahaya Mengerikan Sering Konsumsi Mi Instan Bagi Penderita Tekanan Darah Tinggi
jpnn.com, JAKARTA - SIAPA yang tidak suka mengonsumsi mi instan. Mi instan merupakan salah satu makanan yang bisa dikonsumsi siapa saja.
Mi instan yang memiliki rasa gurih ini sangat disukai karena harganya yang murah dan bisa dikonsumsi kapan saja Anda menginginkannya.
Anda bisa masak mi instan dan mencampurnya dengan telur, sosis, dan berbagai sayuran untuk meningkatkan cita rasanya.
Dilihat dari laporan World Instan Noodles Association di bulan Mei, dalam setahun, populasi bumi bisa menghabiskan 102,7 miliar bungkus mi instan.
Namun, penderita tekanan darah tinggi sebaiknya mengurangi konsumsi mi instan.
Untuk diketahui, mi instan memiliki kandungan sodium yang tinggi.
Menurut Lisa Young, seorang ahli gizi dan profesor di New York University, sebenarnya mi instan masih bisa dikonsumsi dan efek kesehatannya tetap bisa dikendalikan.
Namun, itu ada caranya. Ada perlakuan khusus yang perlu diperhatikan agar tak mendatangkan petaka.